Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengatasi Panas Dalam Secara Alami dengan mudah

Saya yakin kalian pernah mengalami rasanya panas dalam. Tentu dengan panas dalam ini akan sangat mengganggu akitivas harian kita, banyak efek dapat kita rasakan dari adanya panas dalam. Untuk itu pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai cara mengatasi panas dalam.

Panas dalam. Atau dalam basa inggris disebut dengan heatiness adalah suatu kondisi dimana tubuh kita, manusia mengalami panas yang terlalu berlebihan terutama pada sistem pencernaan. Panas dalam bisa disebabkan karena tidak seimbangnya makanan yang bersifat panas dan juga dingin.


Sebenarnya jika kita berbicara dalam dunia medis, tidak dikenal istilah panas dalam, sehingga panas dalam itu nyatanya bisa dikatakan tidak ada. Hanya saja, banyak orang telanjur menganggap dan memberi istilah gejala yang timbul sebagai tanda dari "panas dalam".

Karena ketika suhu tubuh penderita diukur, suhu tubuhnya terlihat normal. Namun, karena kebiasaan masyarakat menyebut panas dalam maka lahirlah istilah tersebut dan kita pun terbiasan dengannya.
Penyebab dari terkenanya Panas dalam adalah disebabkan karena kurangannya vitamin C, kekurangan serat, kekurangan cairan tubuh (dehidrasi), memakan makanan yang cenderung panas dan berlemak seperti contohnya adalah gorengan, atau bahkan bisa dikarenakan cuaca panas.

Gejala panas dalam dapat juga bisa disebabkan oleh faktor lingkungan dan juga faktor emosional seperti contohnya stres. Stres menyebabkan jam makan menjadi kacau, sehingga hormon tidak stabil & daya tahan tubuh pun ikut menurun. Untuk itu kita perlu tahu cara mengatasi panas dalam dengan mudah.

Menurut pengertian tradisionalnya sendiri, panas dalam dapat disebabkan juga oleh tidak seimbangnya makanan yang kita makan yang bersifat "panas" dan "dingin". Sebagai contoh makanan yang bersifat "panas" antara lain makanan gorengan (tempe atau tahu), lemak, daging, cabe, jahe, dll; Sedangkan sayur-mayur dan buah-buahan dikategorikan bersifat dingin.

#Gejala Panas Dalam biasanya seperti berikut ini

  • Gangguan pada mulut seperti contohnya adalah seriawan, bibir pecah-pecah, dan juga bau mulut.
  • Gangguan pada pencernaan seperti sembelit dan juga ambeien.
  • Gangguan pada tenggorokan seperti batuk-batuk, sakit tenggorokan, dan tenggorokan terasa kering.
  • Tubuh berasa tidak fit seperti, sering bersin-bersin dan badan juga terasa seperti meriang.

Setelah mengetahui penjelasan mengenai panas dalam, dari teks diatas tentunya kita pun ingin tahu bagaimana cara mengatasi panas dalam itu sendiri. Nah, selanjutnya akan saya bahas mengenai cara yang dapat kita lakukan untuk mengatasi panas dalam pada diri kita. Berikut penjelasan detailnya.

#Pengobatan sederhana dapat dilakukan antara lain:

A] Minum air putih secukupnya. Dengan meminum air putih maka diharapkan akan membantu kalian dalam menjalani proses penyembuhan panas dalam. Kalau kata ibu saya, “banyakin aja minum air putih” dan memang ketika saya terkena panas dalam, terkadang meminum air putih menjadi obat terbaik untuk mengatasinya.

B] Mengkonsumsi sayuran yang kaya serat. Mengkonsumsi sayuran yang memiliki kaya akan serat dapat membantu kita dalam menghilangkan panas dalam. Kandungan vitamin, serat dan mineral berkhasiat mampu membantu untuk melancarkan pencernaan kita.

C] Menghindari makanan yang bersifat panas dan berlemak untuk sementara waktu. Pada prakteknya ketika kita sedang panas dalam dan kita banyak memakan makanan berlemak, ternyata juga akan memperparah kondisi dari panas dalam yang kita alami, maka dari itu kita harus menjaga makanan saat sedang dalam kondisi panas dalam, terutama hindari konsumsi makanan berlemak.

#Pengobatan herbal dapat kalian lakukan antara lain

1] Kacang hijau. Caranya adalah dengan merebus dua genggam kacang hijau dengan dicampur air, tambahkan dua ruas jahe dan juga gula batu secukupnya, minum dua kali sehari agar dapat mengurangi gejala panas dalam yang kalian alami.

2] Rambut pada jagung yang masih muda. Caranya adalah dengan merebus segenggam rambut jagung dengan air biasa, lalu kalian tambahkan sedikit jahe, dan juga gula batu, setelah itu disaring, minum airnya cukup sehari satu kali saja, lakukan hingga panas dalam telah sembuh.

3] Air kelapa hijau muda dan madu. Caranya adalah dengan mencampur satu buah air dari kelapa dengan tiga sendok makan madu, lalu minumlah sehari satu kali secara perlahan.

Post a Comment for "Cara Mengatasi Panas Dalam Secara Alami dengan mudah"