Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Berbagai Cara Mudah Mengobati Sariawan Secara Alami

Cara Mengatasi Sariawan dengan Mudah dan Alami-Hampir bisa saya katakan bahwa rasanya setiap orang pasti pernah mengalami yang namanya sariawan. Sariawan sendiri adalah luka kecil, dangkal dan terasa nyeri yang muncuk pada jaringan mulut. Karena sariawan terkadang dapat menyebabkan nafsu makan kita berkurang. Semua makanan yang akan kita makan jadi hambar rasanya, apalagi jika kita terkena sariawan di lidah.


Untuk itu pada artikel ini saya akan membahas mengenai bagaimana cara mengatasi sariawan pada mulut kita. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu kalian yang sedang terkena sariawan untuk segera sembuh dan menemukan bagaimana solusi terbaik mengobati sariawan kalian.

Lalu apa sebenarnya penyebab sariawan ini? Sariawan ini sendiri bisa terjadi pada kalian disebabkan karena keadaan mulut yang kotor, dan untuk mencegahnya pun salah satu cara terbaik agar kita tidak terkena sariawan adalah dengan rajin membersihkan kebersihan mulut setiap hari.

Tetapi lain lagi ceritanya ketika kita sudah terkena sariawan, maka rasanya semua akan kita lakukan untuk menyembuhkan rasa sakit karena sariawan ini. Kalau saya pribadi untuk mengobati sariawan biasanya hanyalah membersihkan mulut sebelum tidur, dan membiarkan sariawan itu hilang sendiri. Atau jika memang keadaan sariawan sangat parah, maka saya akan meminum air yang telah dicampur dengan lemon, untuk membantu mengobati sariawan secara alami.

Nah, lalu bagaiamana sebenarnya cara mengobati sariawan secara alami dengan mudah? Untuk pembahasan secara lengkapnya kalian bisa menyimak secara detail pada artikel dibawah ini. Dan pastikan juga selama proses penyembuhan sariawan, kalian terus menjaga kebersihan mulut demi membantu mempecepat mengatasi sariawan secara alami ini.

1. Mengobati Sariawan dengan Air Garam

Berkumur dengan air garam dalam waktu kurang lebih sekitar 1-2 menit dapat membantu meredakan sariawan tanpa obat. Garam memiliki sifat antiradang dan antibakteri untuk berfungsi sebagai mencegah sariawan lebih kalian berkembang semakin parah. Garam juga bisa membantu kalian dalam mempercepat proses penyembuhan sariawan. Selain sebagai obat sariawan yang alami, garam juga dapat diambil manfaatnya untuk mencegah infeksi di mulut.

Jika kalian menderita sariawan di lidah, kalian juga bisa mengobati sariawan di lidah tersebut menggunakan air garam. Cara mengobati sariawan di lidah cukuplah mudah, campurkan satu setengah sendok teh garam yang berada di dalam air hangat sampai larut. Kumurkan pada mulut kalian terutama bagian lidah yang sedang sariawan, dengan air garam tersebut selama kurang lebih 1-2 menit.

2. Mengobati Sariawan dengan Madu

Seperti yang kita tahu bahwa madu ini memiliki berbagai macam manfaat dalam kesehatan, dan uniknya madu juga dapat membantu kita dalam mengobati sariawan. Madu sendiri merupakan salah satu pilihan obat sariawan alami yang paling ampuh. Cara untuk mengobati sariawan dengan madu sangatlah mudah, kalian hanya cukup mengoleskan madu diatas sariawan tersebut.

Selain itu, madu juga masi memiliki segudang manfaat lainnya. Madu sendiri memiliki sifat antiradang dan juga antibakteri yang bisa membantu kita untuk mengurangi rasa perih sekaligus mempercepat proses pemulihan dari sariawan. Kesimpulan tersebut diperoleh dari penelitian asal Saudi Arabia dengan 94 partisipan yang ikut rutin mengoleskan madu pada sariawan mereka di mulut selama empat hari secara berturut-turut.

3. Mengobati Sariawan dengan Lidah Buaya

Satu sariawan saja di lidah dapat membuat seluruh mulut kalian terasa tidak nyaman. Makan pun jadi tidak enak karenanya, akibatnya nafsu makan kita pun berkurang dan nantinya dapat berpengaruh pada kesehatan tubuh kita lainnya. Untuk itu, kita harus segera mengatasi sariawan di lidah ini dengan cepat, caranya adalah dengan menggunakan lidah buaya.

Bagaimana cara untuk mengobati sariawan di lidah menggunakan lidah buaya? Caranya adalah siapkan daun lidah buaya yang asli, lalu cuci sampai bersih daun lidah buaya tersebut, sebagai obat sariawan di lidah. Kemudian, oleskan getah atau biasa disebut juga daging lidah buaya secukupnya langsung pada area sariawan kalian. Biarkan selama beberapa jam dan juga ulangi dua sampai tiga kali dalam sehari untuk hasil yang maksimal.

4. Mengobati Sariawan dengan Es Batu

Jika kalian terkena sariawan, maka dalam beberapa hari kedepan sariawan tersebut akan terus membengkak semakin membesar dan akan terasa semakin menyakitkan. Untuk mengatasinya, kalian dapat menggunakan es batu yang telah dibungkus dengan kain lembut, untuk mengkompres area sariawan tersebut.

Diharapkan dengan mengkompres menggunakan es batu, maka sariawan yang kalian derita akan segera mengkempis (mengecil) dan segera sembuh. Rasa sejuk dari es dapat membantu untuk meringankan rasa nyeri yang ditimbulkan dari sariawan.

5. Mengobati Sariawan dengan Kelapa

Kelapa memiliki segudang manfaat, diantaranya adalah dapat mengobati sariawan di bibir. Kelapa bekerja mencegah peradangan sariawan semakin memburuk sekaligus mengurangi rasa sakit yang timbul dari sariawan. Cara menggunakan kelapa untuk mengobati sariawan ini pun cukup mudah, campurkan madu dengan susu kelapa atau minyak kelapa, lalu oleskan ramuan tersebut diatas luka sariawan kalian. Ulangi sampai 3-4 kali dalam sehari hingga sariawan mengempis.

Post a Comment for "Berbagai Cara Mudah Mengobati Sariawan Secara Alami"